Ponselkita

Games

Selamat datang di jurnal "Ponselkita-games" Web Tutorial dan Info Games Di HandPhone Kita Nokia, SonyEricsson, Samsung, Siemen, Motorola, Panasonic dan LG.

Jadi Double Agen

Sunday, December 03, 2006 2:35 AM

Apa jadinya bila anda di tugaskan untuk menyusup ke dalam sebuah organisai terlarang yang berisi penjahat-penjahat kejam dan sadis. Pastinya memiliki risiko dan memerlukan nyali yang besar. Tidak cukup itu saja, kerahasiaan Identitas, ketelitian serta kehati-hatian dari anda seorang agen rahasia sangat di perlukan sekali.

Penyusupan serte tindakan yang anda lakukan selama menjadi seorang agen rahasia memiliki konsekuensi yang cukup tinggi. Tindakan yang terburu-buru dan terlalu banyak membunuh musuh dapat membuka rahasia identitas anda. Dampaknya akan mengakibatkan banyak orang tewas.

Tapi harus diingat , tugas utama anda adalah menyelesaian misi yang di berikan dan keluar dari sarang musuh dengan selamat. Itulah sekelumit sinopsis game terbaru Tom Clancy’s Double Agen. Mendengar nama Tom Clancy’s mungkin bagi sebagian maniak game-game aksi sudah tidak asing lagi.

Sudah cukup banyak game aksi dari Tom Clancy’s yang di peruntukan bagi pengemar game ponsel. Tom Clancy’s Double Agen merupakan serial terbaru dari splinter cell. Game ini diklaim lebih baik dari seri-seri sebelumya, dengan menawarkan inovasi serta kualitas yang memikat .

Memulai game ini, anda diharuskan menyusup kedalam sebuah organisasi kriminal. Kemudian secara perlahan-lahan menarik simpati serta kepercayaan dari ketua organisasi kriminal tersebut . caranya dengan menunjukan nyali menyelam kedalam lautan dan melewati keamanan yang cukup ketat. Dalam proses tersebut anda harus bekerja sama dengan para teroris dengan tetap menjaga kerahasiaan identitas anda yang sebenarnya.

Selama dalam penyusupan itu pula anda mengumpulkan bukti-bukti yang dapat menjerat para penjahat –penjahat. Jangan lupa, anda juga harus tetap mendapatkan rasa kepercayaan dari musuh-musuh anda. Sampai akhirnya anda harus melanjutkan tugas utama dengan menaklukan semua musuh beserta komplotannya.

Jangan khawatir , selama melakukan misi tersebut, anda akan dilengkapi dengan semua perlengkapan yang dibutuhkan. Termasuk diantaranya senjata baru yang sangat revolusioner , seperti senjata yang memiliki daya hancur tinggi serta granat magnetik. Semua senjata itu akan membantu anda mengatur strategi untuk menghancurkan semua musuh dan kloni-kloninya.

Silakan dapatkan game ini di

www.gameloft.com

Genre :Action
Size :6279 kb
Developer : Gameloft
Ponsel :semua ponsel java

Info dari Tabloid ROAMING

Berita Aktual

Arsip

Links





Your Ad Here

News

Web Rujukan

Belajar Bisnis Online





Pesan dan Tanggapan












Ponselkita-games
komputer aktif
@2007